Emir Qatar Beli Enam Pulau Yunani

Tidak ada komentar
Musoshare Note -
Emir Qatar Beli Enam Pulau YunaniReutersSheikh Hamad bin Khalifa al-Thani (56) yang membeli enam pulau di Yunani sebagai hadiah untuk anak-anaknya.

Emir Qatar Sheikh Hamad bin Khalifa al-Thani (56) dikabarkan membeli enam pulau di Kepulauan Echinades, Yunani, dengan harga 7,22 juta poundsterling atau sekitar Rp 105 miliar.

Keenam pulau kecil itu menarik perhatian sang Emir saat dia tengah melintasi kawasan itu di atas kapal mewahnya saat berlibur empat tahun lalu.

Pembelian Oxia, pulau terbesar seluas 485 hektare, dihargai 4,2 juta poundsterling sebenarnya sudah disepakati tahun lalu. Namun, proses penjualannya tertunda menunggu izin penggunaan lahan dari Kementerian Kehutanan Yunani.

"Saat Anda membeli sebuah pulau, meskipun Anda adalah Emir Qatar, tetap butuh waktu satu setengah tahun untuk menyelesaikan semua dokumennya," kata Wali Kota Ithaca Ioannis Kassianos.

Emir Qatar juga setuju untuk membayar 3 juta poundsterling pekan lalu untuk lima pulau lainnya di dekat Oxia, yang dimiliki keluarga David Grivas sejak berdirinya Negara Yunani modern.

Grivas menyatakan lima pulau itu sudah menjadi milik keluarganya selama 150 tahun, tetapi keluarganya sudah tidak mampu lagi membiayai pemeliharaan pulau-pulau itu.

Namun, setelah dibeli tampaknya sang Emir tak bisa begitu saja mengembangkan kepulauan itu sesuai keinginannya.

Kassianos mengatakan, sesuai aturan, seberapun luas pulau itu, rumah yang dibangun di atasnya tak boleh melebihi 250 meter persegi.

"Emir tak setuju dengan aturan tersebut. Dia mengatakan ukuran 250 meter persegi hanya untuk kamar mandinya, sedangkan dapur saya seluas 1.000 meter persegi, sebab dia kerap menerima banyak tamu," ujar Kassianos.

Media Yunani mengabarkan Emir Qatar membeli ketujuh pulau itu untuk anak-anaknya yang berjumlah 24 orang. Sayangnya, Kepulauan Echinades hanya terdiri dari 18 pulau, jadi jika sang Emir membeli semua pulau, maka dia masih harus mencari enam pulau tambahan.





sumber : kompas.com

Related Posts: Emir Qatar Beli Enam Pulau Yunani

Tidak ada komentar: Emir Qatar Beli Enam Pulau Yunani

Blog Archive
Advertiser
Advertiser